You are here:RSIJCP/Pusat Informasi/Tips Kesehatan/Tips Hidup Sehat untuk Odapus

Tips Hidup Sehat untuk Odapus

Ditulis oleh
Diterbitkan di Tips Kesehatan
Senin, 11 Mei 2015
Terakhir diubah pada Selasa, 02 Januari 2018 18:36
22195 kali

Penderita Lupus atau yang dikenal dengan dengan sebutan Odapus sering mengalami penurunan kualitas hidup sehubungan dengan penyakit yang dideritanya. Hal ini terkait dengan gangguan sistem kekebalan tubuh yang dialami oleh penderitanya, yang tidak jarang tubuh menganggap jaringan tubuh sebagai benda asing dan menyerangnya.

Dengan gejala utama kelelahan yang berlebihan bahkan setelah beristirahat, ruam pada kulit, serta nyeri otot, tentunya akan berdampak pada kualitas odapus. Untuk itu, beberapa tips hidup sehat untuk odapus dapat dijadikan acuan agar dapat meningkatkan kualitas hidupnya, sebagai berikut:

Hindari paparan sinar matahari. Terlalu banyak terpapar sinar matahari bisa memicu gejala lupus semakin parah terutama yang menyerang kulit. Jika keluar rumah pakai tabir surya dengan SPF minimal 30.  Hindari terkena matahari pada pukul 10 pagi hingga 16 sore. Gunakan baju lengan panjang, celana panjang, dan topi lebar saat harus beraktivitas di luar rumah.

Olahraga secara teratur. Olahraga akan menyehatkan fisik dan mental,  dapat melindungi jantung, mencegah osteoporosis, meningkatkan kekuatan otot, hingga menghilangkan stres. Berbagai manfaat olahraga diperlukan oleh pasien lupus. Namun, sebaiknya lakukan olahraga yang sesuai dengan kondisi fisik.

Tidak merokok.  Asap rokok dapat memperburuk gejala lupus. Hindari menjadi perokok aktif maupun pasif saat Anda terdiagnosis memiliki lupus.

Cukup tidur. Selalu usahakan dapat tidur tujuh jam setiap malam. Istirahat akan mengurangi kelelahan. Namun kalau kebanyakan tidur juga bisa menyebabkan lebih lelah. Hindari mengonsumsi makanan dekat dengan waktu tidur.

Perhatikan makanan yang dikonsumsi. Pilih makanan dari jenis buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kaya protein, hingga ikan. Konsumsi asam lemak omega 3 membantu mengurangi peradangan.  Salah satu makanan yang mesti dihindari adalah kandungan alfafa, yaitu asam amino dalam kecambah dan biji yang dapat memicu peradangan.

Tutup lampu neon dengan pelindung. Lampu neon mengeluarkan sinar ultraviolet. Suatu hal yang harus dihindari Odapus. Lebih bijak jika menghindari penggunaan lampu neon di rumah.

Jauhi depresi dan bentuk mood buruk lainnya. Odapus biasa mendapatkan mood buruk, namun agar kesehatan mental membaik bisa melakukan meditasi, olah napas, rekreasi, dan sebagainya.

Hindari infeksi. Obat-obatan tertentu untuk lupus bisa membuat Odapus lebih rentan terkena infeksi. Cuci tangan dengan sabun dan air hangat agar bakteri atau virus menyingkir. Hindari menyentuh tangan, mulut, atau hidung dengan tangan yang kotor.

Share ke Media Sosial

Pendaftaran Rawat Jalan

Promo Layanan. *baca syarat dan ketentuan berlaku
  • Rumah Sakit Islam Jakarta adalah perwujudan dari Iman sebagai amal shaleh kepada ALLAH SWT dan menjadikannya sebagai sarana ibadah.
    RS Islam Jakarta Cempaka Putih
Rekanan RS Islam Jakarta Cempaka Putih #Asuransi #BUMN #BUMD #Perusahaan

Terakreditasi Nomor. LARSI/SERTIFIKAT/096/02/2023

Lulus Tingkat Paripurna      

Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih

  • Jl. Cemp. Putih Tengah I No.1, RT.11/RW.5, Cempaka Putih Timur, Kecamatan Cempaka Putih, Kota Jakarta Pusat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta. 10510
  • +6221 4280 1567
  • +6221 425 0451
  • rsijpusat@rsi.co.id

Pendaftaran Pasien Rawat Jalan Khusus BPJS

Pendaftaran Rawat Jalan Pasien Umum, Jaminan Perusahaan & Asuransi

  • +6221 425 0451 ext. 6508

Visitors

© 2018-2024. Rumah Sakit Islam Jakarta Cempaka Putih